Baiklah langsung saja ya sobat??... untuk postingan yang ini saya akan membahas mengenai cara memportablekan software.
untuk memportablekannya kita menggunakan winRar sebagai alatnya, jika belum ada silahkan download disini dan install.
untuk tahap-tahap pembuatannya silahkan ikuti langkahnya di bawah ini:
- Buka folder/direktori tempat software yang akan Anda jadikan portable.
- Pastikan software tersebut hanya ada pada satu folder/direktori saja, tidak terpisah-pisah ke folder/direktori lain.
- Kemudian blok semua file yang ada dalam folder tersebut, pastikan terlebih dahulu file aplikasi utama software tersebut.
- Kemudian klik kanan dan klik “add to archive”
- Pada menu tersebut, pada tab “general” beri tanda centang pada “create SFX archive” setelah itu masuk pada tab “advanced”
- Pada tab “advanced” pilih menu “SFX Option…”
- Pada menu SFX Option, pada tab general, terdapat kolom “setup program”, pada kolom tersebut terdapat kolom dengan judul “run after extraction” tuliskan nama file utama dan extensinya pada kolom tersebut.
- Buka tab”modes” lalu beri tanda centang pada “unpack to temporary folder” dan beri tanda centang pula pada “hide all” dan “overwrite all files”
- Bila anda ingin software anda tampil dengan ikon tertentu pilih tab “text and icon” masukkan ikon anda pada kolom “customize SFX icon”. Bila langkah ini tidak Anda lakukan tidak apa-apa tetapi software anda akan tampil dengan ikon WinRAR biasa.
selesai...
semoga berhasil..
1 comments:
Aplikasi spt office 2007 apa bisa?
Post a Comment